Xiaomi Resmi Luncurkan Mi Note 2, Berapa Harganya ?


Hari ini produsen ponsel asal China, Xiaomi secara resmi meluncurkan produk terbaru mereka yaitu Xiaomi Mi Note 2. Mi Note sendiri juga memiliki body mirip seperti smartphone keluaran Samsung yaitu Galaxy Note 7 dan Galaxy Edge series. Mi Note 2 membawa sisi melengkung pada bagian depan dan belakang.

Smartphone keluaran Xiaomi yang terbaru ini dibekali dengan dapur pacu Processor Qualcomm Snapdragon 821 dengan clock sebesar 2,35 GHz. Untuk mendukung multitasking pengguna, Xiaomi juga memberikan ruang yang lega dengan pilihan 4Gb dan 6Gb RAM sedangkan untuk memori internal Xiaomi menghadirkan varian 64Gb dan 128Gb. Dengan kapasitas baterai sebesar 4070 mAh dan teknologi Quick Charge 3.0 dari Qualcomm tentunya cukup untuk menopang produktifitas sehari-hari.

Pada sektor kamera, Xiaomi membekali kamera belakangnya sebesar 22,56 Megapixel sedangkan kamera depan sebesar 8 Megapixel dengan aperture f/2.0 pada kedua kamera. Untuk kamera belakang Xiaomi melengkapinya dengan sensor Sony IMX318 dan untuk kamera depan dengan sensor Sony  IMX268. Fitur-fitur seperti NFC & Mi Pay juga telah dibekali dalam smartphone tersebut. Sedangkan untuk perangkat lunaknya, Xiaomi akan menggunakan MIUI 8 dengan Android Marshmallow 6.0.



Mi Note 2 diluncurkan dengan hanya 2 pilihan warna yaitu Piano Black dan Glacier Silver. Rencananya ponsel ini akan tersedia dipasaran mulai 2 hingga 3 minggu kedepan. Untuk harganya sendiri, Xiaomi membanderol Mi Note 2 dengan RAM 4 Gb dan storage internal 64 Gb dengan MSRP US$ 413 atau sekitar Rp 5,5 juta. Sedangkan Mi Note 2 dengan RAM 6 Gb dan storage internal 128Gb akan dijual dengan MSRP US$ 487 atau sekitar Rp 6,5 juta.

 
Xiaomi juga menyediakan ponsel Mi Note 2 versi global yang akan bekerja dengan jaringan 4G+ dan 37 LTE band berbeda di seluruh dunia. Ponsel versi ini akan dijual dengan harga US$ 516 atau setara Rp 7 juta.

Komentar (0)

Posting Komentar