Acer Luncurkan Gaming Monitor Acer Predator 24 Inch Terbaru
Produsen Laptop & PC Desktop terkemuka, Acer mengumumkan varian baru dari Monitor Gaming Acer Predator XB241YU dengan 24 inch flat screen model dengan resolusi WQHD (2560x1440) dan ZeroFrame design untuk kenyamanan dengan multi-monitor.
Acer Predator XB241YU menghadirkan desain dengan paduan warna merah dan hitam. Sudah dilengkapi dengan teknologi NVIDIA G-Sync dan Respons Time 1ms, membuatnya cocok untuk bermain fast-moving game tanpa khawatir ada ghosting pada layar monitor. Monitor ini juga telah mendukung 100% sRGB color gamut dan refresh rate sebesar 144Hz yang bisa dioverclock hingga 165Hz.
Selain dari fitur diatas, Acer Predator XB241YU juga telah dilengkapi dengan pengatur ketinggian sampai dengan 5,9 Inch dan Quick Release Technology serta telah mendukung VESA Mounting untuk penempatan Monitor di dinding. Dari sisi konektivitas monitor ini telah mendukung HDMI, DisplayPort v1.2, Hub untuk USB 3.0, dan 2W Stereo Speaker. Acer Predator XB241YU sendiri akan segera hadir dipasaran dengan MSRP $499.
Komentar (0)
Posting Komentar