Indonesia Sabet Gelar Juara Dunia Overclocking
Walaupun Timnas Indonesia gagal meraih juara pada ajang Piala AFF Suzuki Cup kemarin, setidaknya Indonesia bisa berbangga karena salah satu overclocker asal Indonesia dan juga satu-satunya overclocker yang mewakili Asia, merebut gelar juara dunia di Wuhan, China pada ajang Galax GOC 2016 kemarin.
Overclocker yang jadi andalan Indonesia saat ini bernama Alva "Lucky_n00b" Jonathan. Ia mengalahkan 11 overclocker ternama dunia diantaranya Dancop dan Xtreme Addict. Alva memimpin pertandingan kali ini dengan skor 184 points dan tidak bisa dikejar oleh peserta lainnya. Pertandingan pada turnamen kali ini menjadi lebih sulit ketika juri memberi perpanjangan waktu kepada para peserta, karena bisa saja peserta lain dapat melewati skor yang dicetak oleh Alva. Penilaian turnamen kali ini berdasarkan dari 4 aplikasi benchmark yaitu 3DMark 11 Physics, Gekkbench 3, 3DMark Time Spy, dan 3DMark Fire Strike Extreme.
Sebelumnya, Alva juga pernah menjadi juara 2 pada ajang GOC tahun 2013, kemudian pada ajang GOC 2014 dan 2015, Alva menjadi juara 3. Hal ini menjadi sangat menarik karena Alva merupakan satu-satunya wakil Asia dalam GOC tahun ini, sedangkan lawannya berasal dari berbagai benua yaitu Asia, Afrika, Amerika, dan Australia.
Komentar (0)
Posting Komentar