Technosolution Mengadakan Bazaar Gaming Gear, Lomba CS:GO, DOTA2 & Kompetesi Overclocking "Technofest 2016"
Technosolution, distributor yang terkenal dengan produk Razer, Patriot, Silverstone, & Filco pada akhir Minggu ini tepatnya tanggal 22 & 23 Oktober 2016 akan mengadakan kompetisi Overclocking yang bertema "Overclocking Back to Legacy". Pada kompetisi OC kali ini, para peserta diwajibkan untuk membawa 'mainan' nya sendiri a.k.a peserta membawa hardware masing-masing yang telah sesuai dengan syarat & ketentuan yang sudah ditentukan oleh panitia penyelenggara. Panitia juga mengharuskan para peserta untuk memakai Memory RAM merk 'Patriot' selaku sponsor dari acara kali ini. Kompetisi ini dibagi menjadi 2 hari, yang pertama untuk peserta Intel Class akan diselenggarakan hari Sabtu tanggal 22 Oktober 2016 sedangkan untuk kompetisi AMD Class akan diselenggarakan hari Minggu nya pada tanggal 23 Oktober 2016. Hal yang menarik dari kompetisi ini yaitu, panitia berusaha menciptakan atmosfer "Old School" seperti jaman dahulu ketika overclocking tidak menggunakan Multiplier CPU, tetapi dari peningkatan via FSB. Dilansir dari Fans Page resmi Technofest 2016 ada 2 nama besar yang ikut bertarung dalam kompetisi yaitu, Alva 'Lucky_n00b' Jonathan dan Leontinus Jesse 'bboyjezz' Putra yang telah terkenal di dunia per-OC an. Baru-baru ini Alva Jonathan juga memenangkan tiket HWBOT World Championship Wild Card Qualifier.
Selain mengadakan kompetisi Overclocking, Technofest 2016 juga mengadakan kompetisi gaming DOTA2 & CS:GO yang akan dilangsungkan dari tanggal 27-30 Oktober 2016 dengan Grand Final pada tanggal 30 Oktober 2016. Selain itu, ada pula Bazaar Gaming Gear gede-gedean yang menggandeng Blibli.com sebagai partner dalam acara ini. Acara Technofest 2016 akan dilangsungkan di Mangga 2 Mall Jakarta, para gamers pasti sudah tau dengan M2M karena "surganya" para gamer. Untuk info lebih lanjut mengenai pendaftaran kompetisi, anda bisa langsung menuju ke Fanspage resmi Technofest 2016.
Komentar (0)
Posting Komentar